7 Juli 2018

ALBUM GITAR TOTO TEWEL

MIBERDHEWEN

   Gitaris senior Tanah Air yang juga legenda rock ini telah meluncurkan sebuah album instrumental gitar pertamanya. Album ini boleh dikatakan sebagai bagian dari perjalanan karir bermusiknya selama ini yang sempat beberapa kali tertunda karena sesuatu dan lain hal. Setelah sekian lama malang melintang di dunia musik atau tepatnya setelah memasuki pengalaman 45 tahun berkarya, akhirnya album gitar tersebut dapat dirilis.
   Toto Tewel merupakan musisi senior yang sempat merasakan dasyatnya kejayaan era rock 90an, dimana kala itu festival rock terbesar Log Zhelebour dan pagelaran raksasa musik rakyat Kantata bersama musisi-musisi papan atas Indonesia pernah ia singgahi. Gitaris yang pernah tampil misterius karena memakai topeng dalam beberapa kali performancenya diatas panggung ini sengaja menggarap materi album gitarnya seorang diri, oleh karena itulah pemusik dengan nama depan asli Emmanuel ini memberi judul kepada album gitarnya tersebut dengan sebutan "Miberdhewen" yang berarti 'terbang sendiri'. Toto pun sepertinya tidak mau dipusingkan oleh gambar cover CD nya. Hal itu terlihat jelas dengan kesederhanaan tampilan yang hanya berupa tulisan dari judul album tersebut berlatar belakang warna hitam polos. Padahal gambar burung terbang di dalam sampul yang lebih mewakili titel album tersebut, seharusnya bisa ditampilkan di muka CD sebagai covernya.
   Ada 5 original track dimana kesemuanya mencerminkan musik rock Indonesia, seperti lagu "Macan Lanang". Dari judul dan harmonisasi lagu "Java Lyndian" seorang Toto Tewel mencoba untuk mengangkat musik rakyat dengan sentuhan etnik. Ada pula lagu "Depok 1880" yang berformat akustik dengan warna musik yang teduh seakan membawa kita ke era masa lalu sesuai dengan judulnya. Namun ada juga sedikit ornamen blues pada lagu "Macan Wedok" dan modifikasi lagu "Kontra" yang diambil dari album Elpamas dimana melalui lagu ini pula seorang Toto Tewel berhasil menyabet penghargaan bergengsi dunia musik tanah air di AMI Award 2018. Dengan adanya tambahan dua (Bonus track) cover lagu dari Rush menjadi total 7 track terasa cukup melegakan bagi para pecinta gitar di Tanah Air sebagai bahan referensi dalam bermusik.