27 Juli 2016

KRAMER PUTIH IAN ANTONO

Gitaris paling tersohor yang dimiliki oleh Indonesia ini tidak pernah lepas dari gitar elektrik kesayangannya. Salah satu varian instrumen yang selalu setia menemaninya dahulu kala adalah gitar Kramer. Belakangan Ian sering tampil dengan gitar pengganti merk Hamer berwarna ungu gelap yang sudah termasuk lama juga digunakan. Kira-kira sudah lebih dari 15 tahun Ian mengunakan gitar tersebut, termasuk pada saat mega konser Gong 2000 di Parkir Timur Senayan tahun 1991 silam. Tetapi jauh sebelum era tersebut, Ian dengan gagahnya selalu memakai gitar Kramer berwarna putih. Banyak yang menganggap bahwa dahulu dengan gitar itu, Ian lebih terlihat ngerock dan terkesan lebih garang di atas panggung dalam setiap performancenya. Ian Antono sendiri telah banyak melibatkan gitar warna putih tersebut terutama pada masa kejayaan God Bless di album "Semut Hitam" dan beberapa penyanyi solo lainnya, seperti : Nicky Astria, Ikang Fauzi, dan Iwan Fals di album "Mata Dewa." Sepertinya zaman sudah berubah ketika Ian memutuskan untuk tidak lagi memakai gitar tersebut. Memang gitar Kramer putih itu sangat berjasa bagi karir bermusiknya dan memiliki nilai historikal yang sangat tinggi, apalagi pada saat berjayanya era keemasan musik rock Indonesia sekitar tahun '80-'90-an. Tapi begitulah tuntutan kemajuan teknologi dibidang musik yang terus berkembang dengan pesat hingga harus ada regenerasi alat yang menggantikannya. Konon gitar bermerk Kramer dengan warna putih gading itu kini telah diserahkan kepada salah satu cafe musik yang ada di Indonesia untuk melengkapi koleksi galleri seninya, atau bisa dibilang sudah di-museum-kan. 

23 Juli 2016

ALBUM LILO "SOLO"

   Walaupun sebagai gitaris dari band bergenre pop, namun Lilo sesungguhnya merupakan seorang musisi yang berjiwa rock. karena itu untuk menunjukkan sisi lain dari karya bermusiknya, Lilo mengelurkan album bertajuk "Solo" yang semakin menguatkan identitas rocker-nya itu. Adapun album tersebut sedikit berbeda atau mungkin tidak sesuai harapan bagi para pecinta alat musik gitar, karena Lilo tidak banyak bermain gitar di album itu. Hanya pada lagu yang berjudul "Sandra" yang merupakan best cut dari album ini, selebihnya diisi oleh para gitaris yang beberapa diantaranya cukup ternama, ada Pay di lagu "Mual !!!" yang berirama nge-rap, dan ada juga Eet Sjahranie pada lagu "Serigala" yang sarat distorsi. Selebihnya album Lilo diisi dengan lagu-lagu yang sembilan puluh persen bertema problema sosial yang terjadi di masyarakat. Simak saja "Untuk Teman," "Trauma," "Ditengah Malam," "Jati Diri," dan "Kenapa Aku" yang mengandung unsur musik blues & Ballade. Maklum disini Lilo full berperan sebagai penyanyi solois karena memang suaranya yang tinggi melengking sangat cocok untuk kebutuhan vokal pada lagu-lagu di album ini.
   Album Lilo "Solo" dirilis pada tahun 1996, beredar ditengah maraknya album dari musisi maupun band-band pop & rock tanah air yang juga mengeluarkan album. Khusus untuk lagu "Sandra" yang bernada agak ngepop sengaja dipilih untuk mewakili album ini karena dari sisi lagunya cukup bagus dan mungkin juga lumayan menjual atau mengandung unsur komersil. Tapi jangan salah, Album ini juga merupakan album yang kaya akan permainan lead dan solo gitar yang akhirnya mampu memuaskan dahaga generasi gitar negeri ini.  

20 Juli 2016

CYNOMADEUS BAND

Terdiri dari 5 personil :

1. Arry Safriadi        (Vokal)
2. Eet Sjahranie        (Gitar)
3. Fajar Satritama     (Drum)
4. Iwan Madjid         (Keyboard)
5. Todung Panjaitan  (Bass)

Sepuluh lagu yang dihasilkan oleh band ini merupakan karya bermusik yang benar-benar tulus, original dan sama sekali tidak mementingkan sisi komersil. Perpaduan dari berbagai macam background musik yang berbeda dari para personilnya tidak membuat karya band ini menjadi rumit atau terdengar aneh tetapi justru menguatkan setiap lagu yang mereka ciptakan. Tema setiap lagunya pun tergolong unik hingga bisa dibilang ini merupakan album art rock Indonesia yang patut dibanggakan. Tapi kala itu album Cynomadeus sempat mendapat respon yang kurang menguntungkan dari para pendengar musik rock tanah air karena dari syairnya dianggap terlalu kebarat-baratan dan anti-trend. Eet Sjahranie, sebagai gitaris ternama hingga saat ini sudah terlibat sejak awal band ini dibentuk. Bersama Iwan Madjid yang merupakan motor penggerak dari band ini menjadikan musik Cynomadeus penuh warna, Tidak bisa dipungkiri pula, kehadiran Eet Sjahranie telah mengangkat nama band ini ke blantika musik rock tanah air, maklum kala itu Eet tengah laris manis digaet berbagai macam project band maupun penyanyi solois ternama. Namun sangat disayangkan karena kurangnya promosi membuat album ini terbatas di pasaran hingga kurang banyak diketahui oleh masyarakat tentang keberadaannya. Band Cynomadeus sendiri lahir dari sebuah pertemanan bermusik yang mengesampingkan unsur ego masing-masing sampai akhirnya melahirkan ide kreatif yang tertuang dalam aransement musik dan lirik apik pada lagu-lagu Cynomadeus. Secara keseluruhan, hampir disetiap lagu mengandung lirik yang bersifat deskripsi seperti: "Circus Show," "Opera Kota Naga," dan "Strawberry Pink" Khusus pada lagu yang berjudul "65," kita bisa menemukan rangkaian lirik yang sangat brillian yang mungkin bisa dipersembahkan buat sang ibu tercinta. Sedangkan kita juga bisa mendengarkan sentuhan dawai gitar Eet Sjahranie di lagu "Portrait Hujan" yang dibawakan secara akustik dimana cara tersebut sangat jarang ditampilkan oleh seorang Eet Sjahranie yang identik dengan ekplorasi permainan distorsi. Jika ingin mengetahui alasan pemberian nama Cynomadeus pada band tersebut, sebaiknya dengarkan lagu ke-3 yang mengisahkan tentang lahirnya sebuah maha karya oleh seorang komposer besar dari ranah fiksi.

*Daftar Lagu :

01. Profesi Trend Mode
02. Circus Show
03. Cynomadeus
04. Portrait Hujan
05. Opera Kota Naga
06. WOWverture
07. Strawberry Pink
08. Angel Rose
09. 65
10. Era 1214 Saka


Rilis album 1990

19 Juli 2016

SYMPHONIC GOTHIC METAL BEST SONGS

Lagu metal yang bagus tidak mesti keras atau dibumbui dengan teknik permainan musik yang mengesankan, tapi selayaknya bisa menghibur setiap orang yang mendengarkan baik melalui melodi gitar yang keren maupun olah vokal yang mengesankan. Berikut ini daftar lagu-lagu metal terbaik versi Cakrawala Gitar yang dibawakan oleh para vokalis wanita dijagat musik rock, symphonic gothic, maupun epic metal :

1.   "Prophecy" - HOLYHELL
2.   "Awakening Moonlight" - BARE INFINITY
3.   "Bring Me The Night" - LAST DAYS OF EDEN
4.   "My Last Breath" - EVANESCENCE
5.   "Totem" - VISIONATICA
6.   "Killing My Dreams" - ELYSION
7.   "Falling Awake" - TARJA TURUNEN (Feat Joe Satriani)
8.   "Falling Down" - LA-VENTURA
9.   "Stand My Ground" - WITHIN TEMPTATION
10. "Synthetic Pleasures - VIOLET SUN
11. "On Top of The World" - EDENBRIDGE
12. "Healing The Inner Child" - JADED STAR
13. "Never Look Back" - MINDMAZE
14. "Winter's Come to Call" - GRAVESHADOW
15. "Enshrined In My Memory" - ELIZE RYD
16. "Fight With Myself" - DARK PRINCESS
17. "This is not The Original Dream" - BEAUTIFUL SIN
18. "Generation Me" - DELAIN
19. "Finally" - HYDRIA
20. "Whenever" - NEMESEA
21. "Don't Save Me" - NOCTURA
22. "Life Diamond" - SOLISIA
23. "Unbreakable" - ABSYNTH AURA
24. "The Call of The Mountains" - ELUVEITIE
25. "Words Unleashed" - LUNATICA
26. "Through Hell" - WE ARE THE FALLEN
27. "Mistaken" - TRILLIUM
28. "Sweet Enclosure" - AFTER FOREVER
29. "Treat Me Right" - ALL ENDS
30. "Ever Dream" - NIGHTWIH
31. "Lost in Life" - SIRENIA
32. "Now or Never" - STREAM OF PSSION
33. "The Last Free Land" - VANDROYA
34. "Heartbeat" - KOBRA AND THE LOTUS
(UPDATE) ..........


9 Juli 2016

BARE INFINITY

Sangat disayangkan, jika sebuah band bagus harus berakhir ditengah puncak karier bermusik mereka. Seperti itulah yang terjadi pada band epic metal yang bernama Bare Infinity. Band asal Yunani ini didirikan pertama kali oleh dua personil yaitu Thomas Goldney (Gitaris) dan Christiana (Kini vokalis band Elysion). Tapi setelah tahun 2011 band ini memutuskan untuk berhenti, padahal ketika itu mereka sempat mengeluarkan mini album bertajuk "The Passage." Salah satu lagunya yang sangat bagus dan recomanded banget buat para penggemar aliran gothic metal adalah "Awakening moonlight" yang dibawakan dengan sangat baik oleh Angel Wolf-Black yang kala itu bertindak sebagai vokalis. Angel Wolf-Black sendiri terlibat sebagai vokalis dalam full album Bare Infinity di tahun 2009 yang bertittle "Always forever." Album ini layak untuk dikoleksi karena memiliki materi keren selain kehadiran vokalis bersuara emas Angel Wolf-Black juga kehadiran Constatine sebagai pemain keyboard mereka yang berkontribusi besar terhadap aransement musik dari Bare Infinity sehingga harmonisasi setiap lagu dari band ini menjadi lebih hidup. Lagu yang berjudul "Always forever part 1" dan "This silence" adalah dua lagu bagus diantara lagu-lagu lainnya yang juga enak untuk didengar di full album tersebut. Terakhir kabarnya mereka telah kembali dengan mengeluarkan single yang berjudul "Race of destiny." Tampaknya kali ini para pendengar akan kehilangan beberapa personil sebelumnya termasuk sang vokalis karena ternyata Angel Wolf-Balck digantikan oleh vokalis baru bernama Ida Elena yang juga tidak kalah bagusnya.